Peningkatan Kapasitas Penghitungan Produktifitas dan Luas Panen Padi - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Badung

Untuk mendapatkan data Kabupaten Badung selengkapnya, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Badung di Jl. Raya Darmasaba, Abiansemal, Kab Badung setiap hari kerja mulai pukul 08:00 s.d 15:30 WITA 

Peningkatan Kapasitas Penghitungan Produktifitas dan Luas Panen Padi

Peningkatan Kapasitas Penghitungan Produktifitas dan Luas Panen Padi

20 November 2019 | Kegiatan Statistik


Penghitungan produksi padi dilakukan dengan mengalikan data luas panen dan data produksi per hektar (produktivitas). Mulai Subround 3 tahun 2018 penghitungan luas panen dilakukan dengan metode baru yaitu Kerangka Sampel Area (KSA), sementara pengukuran produktivitas tetap dilaksanakan dengan melakukan ubinan oleh petugas Badan Pusat Statistik (BPS) bersama petugas dari Dinas Pertanian dan Pangan.

Dalam rangka peningkatan kapasitas petugas penghitungan produktifitas dan luas panen padi di Kabupaten Badung, BPS Kabupaten Badung mengundang Kepala Seksi Statistik Pertanian BPS Provinsi Bali I Komang Ari Wijaya SST, M.Agb. sebagai narasumber dalam acara Peningkatan Kapasitas yang dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor BPS Kabupaten Badung pada hari Rabu, 20 November 2019 dengan dihadiri oleh 23 orang peserta.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Badung (BPS-Statistics of Badung Regency)Jl. Raya Darmasaba

Abiansemal

Badung (80352) Telp (0361) 8441616

Fax (0361) 8441717

Mailbox : bps5103@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik