Program Desa Cantik dan Program TikLiDaKu BPS Kabupaten Badung - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Badung

Untuk mendapatkan data Kabupaten Badung selengkapnya, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Badung di Jl. Raya Darmasaba, Abiansemal, Kab Badung setiap hari kerja mulai pukul 08:00 s.d 15:30 WITA 

Program Desa Cantik dan Program TikLiDaKu BPS Kabupaten Badung

Program Desa Cantik dan Program TikLiDaKu BPS Kabupaten Badung

9 Juli 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Jumat 9 Juli 2021 BPS Kabupaten Badung melaksanakan rapat perencanaan Program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) dan Program Pembinaan Statistik Wali Data Pendukung (TikLiDaKu) BPS Kabupaten Badung secara daring. Rapat ini bertujuan untuk menetapkan rancangan program kerja Desa Cantik dan program kerja TikLiDaKu.

Di dalam pelaksanaan pembinaan Desa Cantik, BPS Kabupaten Badung berencana memanfaatkan aplikasi yang telah dimiliki oleh Desa Kutuh seperti SIAK dan SIADEK dalam melakukan pembinaan, selain pengumpulan data lainnya yang berbasis desa.

Program Pembinaan Statistik Wali Data Pendukung (TikLiDaKu) adalah program kerja pembinaan pelaksanaan kegiatan statistik sektoral K/L/D/I untuk mendukung K/L/D/I dalam melakukan pengajuan rekomendasi statistik dan membina K/L/D/I dalam melakukan penyusunan metadata kegiatan statistik. Perbedaan program ini dari program Desa Cantik adalah cakupan wilayah kegiatan yang lebih luas dengan melibatkan Koordinator Statistik Kecamatan dan Koordinator Fungsi sebagai pelaksana kegiatan.

@kemenpanrb
@bps_statistics
@bpsprovbali
@bpsbadung

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Badung (BPS-Statistics of Badung Regency)Jl. Raya Darmasaba

Abiansemal

Badung (80352) Telp (0361) 8441616

Fax (0361) 8441717

Mailbox : bps5103@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik