BPS Kabupaten Badung melaksanakan apel yang rutin dilaksanakan setiap Hari Senin dan setiap tanggal 17 setiap bulannya. Pada Rabu, 17 November 2021 BPS Kabupaten Badung kembali melaksanakan apel secara virtual dan dihadiri oleh seluruh pegawai.
Pada Apel ini Kepala BPS Kabupaten Badung membacakan Amanat Direktur Statistik Harga karena pada 15 November 2021 BPS Kabupaten Badung mengikuti Evaluasi Zona Integritas dari tim evaluasi zona integritas Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia. Pada amanat disampaikan Arah Perubahan BPS 2021-2024, diantaranya memberikan perhatian pada upaya meningkatkan kualitas kinerja setiap pegawai BPS, baik di pusat maupun daerah. Sehingga menyongsong tahun 2022, arah perubahan BPS menjadi lebih nyata untuk menciptakan SDM yang lebih berkinerja dengan baik.
Acara dilanjutkan dengan arahan umum dari Kepala BPS Kabupaten Badung mengenai disiplin dan kode etik yang merupakan panduan pegawai untuk melaksanakan pekerjaan. Pelaksanaan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) yang dilakukan dengan berbagai cara termasuk penerapan whistle blowing system, sistem pengaduan masyarakat, verifikasi kinerja, verifikasi keuangan, dan pengendalian resiko serta pengendalian progres dan kualitas yang memadai. Selain itu penanaman budaya pelayanan prima yang merupakan bagian dari kegiatan utama ASN agar dilaksanakan tidak hanya terhadap pelayanan kepada publik tetapi juga dalam lingkup internal agar semua proses kegiatan berjalan lancar.
Pada kesempatan apel ini pula disampaikan evaluasi pengelolaan RB, evaluasi pengelolaan SDM, evaluasi pengelolaan proyek, evaluasi pengelolaan SAKIP, penambahan submenu pada SiDoI (Sistem Dokumentasi Dan Informasi) yang dibentuk oleh BPS Kabupaten Badung serta dilakukan diskusi terkait anggaran.
Diakhir acara dilaksanakan quis Reformasi Birokrasi (RB) untuk meningkatkan pemahaman pegawai terhadap pelaksanaan RB yang telah dilaksanakan di Kabupaten Badung.
@kemenpanrb
@bps_statistic
@bpsprovbali
@bpsbadung
#Apel
#BPSBadung
#MenujuWBKWBBM
#ReformasiBirokrasi
#GerakanCintaData
#DataMencerdaskanBangsa
#PenyediaDataStatistikBerkualitas
#untukIndonesiaMaju